www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Danlanud Dan Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Roesmin Nurjadin Ikuti Penutupan FESA 2023
Selasa, 16-01-2024 - 17:00:36 WIB
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, Komandan Pangkalan TNI AU Roesmin Nurjadin Marsma TNI Feri Yunaldi S.E., M.Han., didampingi Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Roesmin Nurjadin Ny. Wiwi Feri Yunaldi mengikuti penutupan ajang kompetisi pelajar Sekolah Angkasa berskala nasional, yaitu Festival Edukasi Sekolah Angkasa (FESA) dan Angkasa Mathematics and Science Olympiade (AMSO) 2023, yang dilaksanakan secara virtual bertempat di Ruang Operasi Lanud Roesmin Nurjadin. Selasa (16/1/2024).

FESA dan AMSO ke 7 yang telah berlangsung dari 22 November 2023 hingga 9 Januari 2024 ditutup secara resmi oleh Kepala Staf Angkatan Udara Marsekal TNI Fadjar Prasetyo, S.E., M.P.P., CSFA., di Jakarta secara virtual melalui video conference dan diikuti oleh pengurus cabang Yasarini di seluruh Indonesia.

Dalam sambutannya Kasau menyampaikan pendidikan memiliki peran penting dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di setiap negara khususnya dalam menghadapi era globalisasi saat ini. Pengembangan pendidikan menjadi salah satu langkah strategis dalam mendukung misi Indonesia untuk memiliki generasi muda yang kreatif, unggul, dan mampu bersaing ditingkat global, dan lomba edukasi yang dilaksanakan Yasarini setiap tahunnya merupakan wujud nyata TNI Angkatan Udara dalam mendukung peningkatan kualitas sumber daya manusia Indonesia.

“Dengan berbagai kegiatan yang telah diadakan seperti Angkasa Mathematics and Science Olympiad, Angkasa English Festival, Lomba Kompetensi Siswa, hingga Apresiasi untuk guru dan kepala sekolah inovatif dan kreatif merupakan bukti nyata dari komitmen kita untuk memajukan pendidikan yang tidak hanya menerapkan kurikulum namun juga membentuk karakter dan jiwa kompetensi untuk dapat beradaptasi di dunia yang dinamis dan penuh dengan diskusi", lanjut Kasau.

Kasau juga mengatakan bahwa Sekolah Angkasa juga merupakan bagian penting dari visi TNI Angkatan Udara untuk turut serta membentuk karakter dan meningkatkan taraf hidup bangsa melalui pendidikan yang berkualitas.

Dalam FESA Tahun 2023 ini Sekolah Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin kembali mengukir prestasi dengan diraihnya Juara III dalam AMSO oleh ananda Faith Daniela siswi kelas 5 SD Angkasa Lanud Reosmin Nurjadin, tidak hanya itu Faith Daniela juga meraih Juara III di Angkasa English Festival Story Telling untuk kelas 4-5.

Selain itu di English Festival Story Telling untuk TK, ananda Tatjana Tsabita dari TK Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin juga berhasil meraih juara harapan III.

Selain para peserta didik berprestasi, Pak Wahyu Septiawan, S.Kom., pengajar SD Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin juga berhasil menjadi Juara III Guru inovatif dan Inspiratif.

Ketua Yasarini Cabang Lanud Roesmin Nurjadin memberikan apresiasi kepada para siswa, pengajar maupun kepala sekolah yang mengikuti FESA dan AMSO 2023 ini. “Saya sangat berterimakasih kepada seluruh peserta lomba FESA dan AMSO tahun ini. Saya ucapkan selamat kepada para pemenang yang telah berhasil meraih juara dan mengharumkan Yasarini Pengurus Cabang Lanud Roesmin Nurjadin, khususnya Sekolah Angkasa yang diwakili, baik SD Angkasa maupun TK Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin ini” ungkapnya.

Sementara itu Guru dan siswa SD Angkasa serta murid TK Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin juga mengikuti acara tersebut secara virtual diruang kelas SD Angkasa Lanud Roesmin Nurjadin. (Ltl EDS)



 
Berita Lainnya :
  • Danlanud Dan Ketua Yasarini Pengurus Cabang Lanud Roesmin Nurjadin Ikuti Penutupan FESA 2023
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved