www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
PIA Ardhya Garini Lanud Rsn Gelar Lomba Bedincak
Jumat, 18-11-2022 - 20:52:36 WIB
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, PIA Ardhya Garini Cabang 12/D.I Lanud Roesmin Nurjadin menggelar lomba senam Bedincak dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Ke-66 PIA Ardhya Garini, tempat di Balai Prajurit Edi Harjoko Lanud Roesmin Nurjadin, Jumat (18/11/22).

Bertindak sebagai dewan juri, juri 1 Letda Kes Suci Aurina dari Binjas Lanud Rsn, juri 2 Ika Surtika, dan juri III Erdina Sari.

Ketua PIA Ardhya Garini Cabang 12/D.I Lanud Roesmin Nurjadin Ny.Dian Ian Fuady dalam sambutannya mengatakan, senam Bedincak salah satu cara melestarikan dan membudayakan kearifan lokal agar lebih dikenal ditengah-tengah masyarakat, senam Bedincak ini merupakan budaya khas tanah melayu Kepulauan Provinsi Bangka Belitung.

"Tujuan awalnya adalah sehat dan berbudaya, terutama pada masa pasca Pandemi, lebih kurang 3 tahun lamanya srikandi-srikandi TNI Angkatan Udara sulit melakukan aktivitas diluar rumah, maka tepatlah kiranya pada momentum Hut ke-66 PIA Ardhya Garini, PIA Ardhya Garini Cabang 12/D.I Lanud Rsn mengangkat senam Bedincak sebagai salah satu solusi untuk meningkatkan imun agar semakin sehat dan berkualitas", Ny Dian Ian Fuady.

Ketua PIA AG Cab.12/D.I Lanud Rsn mengatakan, dengan lomba ini diharapkan agar para peserta menunjukan secara maksimal kemampuannya masing-masing, terutama gerakan yang serempak, enerjik, berirama, serta kompak. Diharapkan juga kepada juri agar memberikan penilaian secara objektif, dan kepada peserta untuk menerima keputusan dari dewan juri.

"Dalam setiap perlombaan tentunya ada yang menang dan ada yang kalah, itu adalah hal yang biasa, namun partisipasi dan kebersamaannyalah yang paling utama",ujarnya.

Kemudian Ny.Ian Fuady mengatakan, dengan lomba Bedincak ini akan dapat memotivasi kita untuk berolahraga, karena olah raga bisa menjaga kesehatan sehingga tubuh menjadi bugar dan kuat dalam melakukan aktifitas baik untuk keluarga maupun organisasi, kalau kita sehat tentu pikiran akan kreatif dan inovatif sehingga mewarnai organisasi itu sendiri.

Berdasarkan hasil keputusan dewan juri, sebagai juara lomba senam Bedincak adalah, juara I PIA A.G. Ranting 05 Cab. 12/D.I Skadud 16, juara II PIA AG. Ranting 01 Cabang 12/D.I Skadud 12, Juara III PIA AG Ranting 02 Cab.12/D.I Staflan, juara harapan I PIA AG Ranting 04 Cab. 12/D.I Satpom Lanud Rsn, dan juara harapan II PIA AG Ranting 01-4/6-IV Yonko 462 Kopasgat, sedangkan juara harapa III diraih oleh PIA AG Ranting 03 Cab.12/D.I Skatek 045.

Kegiatan diawali dengan pembacaan doa, dan diakhir penyerahan cindramata kepada juri, Kegiatan berjalan dengan aman lancar. (Ltl MZ)



 
Berita Lainnya :
  • PIA Ardhya Garini Lanud Rsn Gelar Lomba Bedincak
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved