www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Babinsa LBT Sosialisasi Karhutla, Ajak Warga Hindari Buka Lahan Dengan Dibakar
Rabu, 01-12-2021 - 07:59:30 WIB
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru, Babinsa Kelurahan Labuh Baru Timur Kecamatan Payung Sekaki Koramil 03/Senapelan Kodim 0301/Pekanbaru Serda Manaf Daulay melaksanakan sosialisasi Karhutla dengan mengajak warga untuk menghindari membuka lahan dengan cara dibakar. Rabu 01-12-2021.

Kegiatan sosialisasi pencegahan Kebakaran Hutan Dan Lahan (Karhutla) ini disampaikan kepada warga yang bertempat tinggal diwilayah yang rawan akan terjadinya Karhutla.

Serda Manaf Daulay mengatakan, "Resiko terhadap kemungkinan terhadap kebakaran hutan dan lahan dapat terjadi kapan saja. Apalagi ditengah musim yang tidak menentu seperti sekarang ini, hujan dengan intensitas rendah sering turun, namun cuaca yang panas dan terik dapat memicu terjadinya kebakaran hutan dan lahan. Untuk itu kami terus mengintensifkan upaya pencegahan melalui sosialisasi kepada masyarakat yang tinggal diwilayah rawan Karhutla. Ujarnya.

Sosialisasi disampaikan, guna menumbuhkan kesadaran masyarakat untuk menghindari pembukaan lahan dengan cara dibakar. Selain itu kami juga mengingatkan masyarakat, agar tidak membakar sampah sembarangan. Apabila membakar sampah, pastikan api dari pembakaran sudah benar-benar padam, untuk menghindari pemicu terjadinya Karhutla. Kata Daulay.

Pencegahan Kebakaran Hutan Dan Lahan ini merupakan tanggung jawab kita bersama, untuk itu diperlukan peran aktif kita dalam melaksanakan pencegahan Karhutla, guna menghindari bencana kabut asap yang dapat merugikan alam sekitar dan masyarakat luas. Pungkasnya. (Pelda Sukirno)



 
Berita Lainnya :
  • Babinsa LBT Sosialisasi Karhutla, Ajak Warga Hindari Buka Lahan Dengan Dibakar
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved