www.tribunsatu.com
Galeri Foto - Advertorial - Pariwara - Indeks Berita
 
Provinsi Malut menyelenggarakan vidio confrence bersama dengan Kementerian Sosial di ruang vidcom Mapolda Malut
Selasa, 22-01-2019 - 18:59:52 WIB
TERKAIT:
   
 

TERNATE, Tribunsatu.com - Satuan Tugas (SATGAS) Bantuan Pengamanan Dan Penegakkan Hukum Pada Pelaksanaan Penyaluran Bantuan Sosial Provinsi Maluku Utara menyelenggarakan vidio confrence bersama dengan Kementerian Sosial di ruang vidcom Mapolda Malut. Dalam vidio confrence juga dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Muhammad Ismail, Kaban Bappeda dan para jajaran dilingkup Polda Malut. 


Ketua Satgas Lukas Arry DU yang juga menjabat sebagai Wakapolda Malut kepada wartawan, Selasa (22/1) usai vidio confrence mengatakan, vidio confrence ini bagian dari tindak lanjut MoU antara Kementerian Sosial dan Polri untuk mengawal program pemerintah pusat dalam hal ini program Kementerian Sosial.

"Dalam rangka pembentukan Satgas ini guna menindaklanjuti MOU antara kementerian Sosial dan Polri, kita akan mengawal program pemerintah pusat ini guna kesejahteraan masyarakat Maluku Utara."katanya. 


Polda dan Polres se-Malut lewat Satgas ini akan mengawal sehingga dapat mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan dan dapat mencegah penyimpangan yang bakal terjadi.

"Kita juga akan mengawal sehingga dapat meminimalisir adanya penyimpangan-penyimpangan dalam pendistribusian program tersebut. Sehingga program tersebut tercapai dan tepat sasaran."ucapnya. 


Selain itu Kepala Dinas Sosial Provinsi Maluku Utara Muhammad Ismail menambahkan bahwa tim Satgas ini akan mengawali dengan memanfaatkan data, data yang akan Dinas Sosial siapkan untuk tim Satgas dapat sehingga kerja-kerja Stagas berbasis data dan informasi dari berbagai pihak."Dinas Sosial akan siap data, berupa program-program Sosial sehingga Satgas dapat bekerja dengan baik."ungkapnya. 


Ditambahkan juga Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (BAPPEDA), Syamsudin Banyo bahwa Pemerintah Daerah siap mendukung program seperti ini karena ini bagian dari sinkronisasi antara program pemerintah pusat dan daerah."Pada intinya pemerintah daerah siap mendukung program seperti ini, karena program seperti ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat."tutur Syamsudin.(Rais).



 
Berita Lainnya :
  • Provinsi Malut menyelenggarakan vidio confrence bersama dengan Kementerian Sosial di ruang vidcom Mapolda Malut
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Tokoh - Opini - Galeri - Advertorial Indeks Berita
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2020 PT. HESTI TRIBUNSATU PERS, All Rights Reserved